Setelah Ronaldo, Kini Giliran Messi Cetak Hatrik


Bolaharian - Persaingan Cristiano Ronaldo dengan Lionel Messi menjelang Ballon d'Or semakin terlihat. Setelah Ronaldo mencetak hatrik pada kemenangan Real Madrid 3-0 atas Celta Vigo akhir pekan lalu, giliran Messi yang juga memborong tiga gol dengan aksi hatrik pada kemenangan Barcelona 5-1 atas Espanyol dalam derbi Catalan di Nou Camp, Senin (8/12).

Ronaldo telah mencatat rekor baru dengan 23 hatrik di pentas La Liga dan mengkoleksi 200 gol untuk Real Madrid. Dengan tambahan tiga gol pada derbi kemarin, Messi juga menorehkan rekor baru dengan 12 hatrik khusus dalam Catalan. Ia juga mencatat rekor baru dengan torehan 400 gol untuk Barcelona di berbagai kompetisi.

"Kami semua tahu tentang Lionel Messi dan apa yang dia berikan. Dia akan menjadi legenda sepak bola. Bagi Barcelona, ini adalah sebuah kebanggaan memiliki pemain seperti dia. Saya sangat sedih untuk hasilnya, pertama untuk pemain dan juga untuk fans," ucap Pelatih Espanyol, Sergio.

Semula Sergio girang ketika striker andalannya Sergio Garcia mencetak gol pembuka saat laga baru berjalan 13 menit. Tapi, kemudian Messi tampil sebagai pembuka kebuntuan El Barca sesaat menjelang laga bubar.

Messi mencetak gol lagi di pembuka babak kedua dari umpan Luis Suarez yang membuat El Barca menjadi tak terbendung. Tiga menit kemudian Gerard Pique menambah gol lagi disusul dengan gol dari Pedro Rodriguez. Sembilan menit memasuki penghujung laga, Messi menutup hatriknya, kali ini umpan dari Pedro.

"Anda akan dengan cepat terbiasa dengan pemain penentu dalam tim Anda. Kami ingin Leo berkontribusi dan tidak hanya dalam menyerang," ucap pelatih Luis Suarez.

Dengan kemenangan ini El Barca menjaga persaingan dengan Real Madrid di puncak klasemen. Kini skuad Enrique bersiap menghadapi laga penting lainnya dengan menjamu Paris Saint-Germain di ajang Liga Champions untuk bersaing menjadi juara grup. 

Related

Spanyol 7567023519750634223

Posting Komentar

emo-but-icon

Terpopuler

Terbaru

Acak

item